Senayan Rent Car

Kuliner Sangatta Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan

kuliner sangatta

Bagi Anda yang sedang berkunjung ke sangatta yang ada di daerah Kalimantan timur, pastinya akan kurang lengkap jika Anda tidak jalan-jalan dan mencicipi kuliner sangatta. Menikmati wisata  kuliner di sini pastinya tidak ada salahnya, di tempa ini banyak sekali menu makanan dan tempat makan yang lezat dan wajib Anda kunjungi, ini dia beberapa tempat makan yang wajib Anda kunjugi.

Rumah Makan Tepian Pandan 7

Tempat makan pertama yang bisa Anda kunjungi adalah Rumah Makan Tepian Pandan 7. Rumah makan yang satu ini menjual berbagai makanan khas dari Kalimantan, rasa makanan disini sangat enak dan juga menggugah selera Anda. Jika sekali Anda menggunjugi tempat ini dijamin Anda akan terus ketagihan. Salah satu menu wajib yang harus Anda coba saat datang ke sini adalah sate payau. Sate ini terbuat dari daging rusa, pastinya Anda tidak akan menemukan jenis sate ini di pulau jawa. Walaupun terbuat dari daging rusa Anda jangan khawatir karena rasa dan juga teksturnya tetap enak.

Rumah Makan Selera Khas Kutai Sangatta

Tempat makan yang kedua ada rumah makan selera khas kutai sangatta, rumah makan yang satu ini menyediakan berbagai jenis makanan, tapi yang paling wajib Anda coba adalah sayur asem yang dijual disini. Tempat makan yang satu ini buka Selama 24 jam. Selain sayur asem ada juga makanan lainnya yang bisa Anda pesan sebagai menu pelengkap. Sayur asem yang ada di tempat ini cara penyajiannya cukup beda karena di sajikan langsung dengan ikan patin lalu di tambah juga dengan potongan talas, jantung pisang dan kangkung, bagian akhirnya di tambah lagi jeruk nipis supaya rasanya lebih segar.

Rumah Makan Sangkulirang

Tempat kuliner sangatta yang selanjutnya adalah tempat makan yang menjual ayam goreng enak. Walaupun menunya ayam goreng tapi pasti ayam yang di buat bukan sembarangan, karena bumbu dari ayam goreng ini menggunakan bumbu yang sudah turun menurun. Rasa ayam goreng disini mungkin saya tidak akan Anda jumpai ditempat lainnya. Makan ayam goreng di sini akan di lengkapi dengan hati ayam masak merah dan juga tumis buncis.

Rumah Makan Pangandaran

Rumah makan kuliner sangatta yang selanjutnya adalah rumah makan pangandaran, tempat makanyag satu ini sangat cocok untuk Anda kunjungi jika Anda ingin makan gence ruan, makanan yang satu ini merupakan makanan khas dari sangatta. Makanann yang satu ini terbuat  dari ikan yang sudah di bakar lali di bagian atasnya akan diberi sambal yang sudah digoreng dan di ulek secara kasar. Jenis ikan yang digunakan adalah ikan gabus, rasanya jadi akan lebih segar jika disiram menggunakan air asam jawa.

Rumah Makan Gangsar Jaya

Rumah makan kuliner sangatta terakhir ada rumah makan gangsar jaya, rumah makan ini buka dari jam 08.30 pagi sampai jam 10.00 malam, rumah makan ini juga menjual semua makanan dari Kalimantan timur. Salah satu menunya adalah gangan manok, makanan yang satu ini berisi bakso dan juga sayur bayam. Bagi beberapa orang pastinya makanan yang satu ini terasa asing, jadi jika Ada ke Kalimantan wajib di coba ya. Kuah dari makanan yang satu ini terbuat dari daging dan juga rempah pilihan yang sudah ditambahkan dengan irisan dari bawang, oyong, dan romat cherry. Bagi Anda yang pertama kali mencobanya dijamin Anda akan ketagihan untuk mencobanya lagi.